“Siswa Hebat, Bergerak untuk Sukses”

0
358

Praya (22/10) — “Semakin tinggi padi maka ia semakin merunduk”, semoga ungkapan yang sering digaungkan orang-orang tersebut berlaku juga kepada ananda-ananda hebat yg telah berjuang dan berusaha memberikan yg terbaik sesuai dengan kemampuannya masing-masing. Sehingga hanya Allah-lah yg pantas dipuji dari sekian rasa syukur yg dipanjatkan.

Alhamdulillah dan selamat kami ucapkan kepada ananda yg telah meraih piala prestasi di PORKAB 2020, atas nama:

  1. Ananda M. Nabil Athallah (5 Abdurrahman bin Auf) sebagai Juara 1 Cabor Catur Perwakilan Kec. Praya dengan meraih medali emas.
  2. Juara 1 Cabor Sepak Bola yg diwakili oleh Ananda Arvian Musyafa Rayyan (4 Zubair bin Awwam) dengan meraih medali emas.

Begitu juga halnya dengan ananda kami yang juga turut serta unjuk diri dalam lomba baca puisi, yakni Ananda Talitha Aulia (5 Umar bin Khattab) dan berhasil meraih Juara 2 Lomba Baca Puisi Kategori Kelas 4-6 Pada Acara International Day For Risk Reduction (IDDR) 2020.

Semoga ananda tetap bergerak dan senantiasa menjadi penggerak menuju kesuksesan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here